Pengertian dan Contoh Distransitive Verbs

Ditulis oleh: Pelajaran Bahasa Inggris -
Distransitive Verbs - Tidak ada salahnya selalu belajar dengan berbagai pengetahuan baru, khususnya berbagai ilmu yang belum begitu di kuasai. Untuk hari ini english for beginner akan mengajak anda untuk membahas mengenai "Distransitive Verbs" dimana pembahasannya akan mencakup contoh dan contoh juga.

Pembahasan kali ini tidak akan panjang lebar, yang penting intinya kita dapat lebih mengetahui dan memahami mengenai Distransitive Verbs. Pertama kita akan membahas Pengertian Distransitive Verbs terlebih dahulu, setelah itu kita akan sajikan juga beberapa rumus yang sudah dilengkapi dengan contoh penggunaannya.

Apa itu Distransitive Verbs? Distransitive Verbs ialah kata kerja yang mempunyai 2 objek, yaitu Direct Object dan Indirect Object. Untuk mengetahi bagaimana kata kerja tersebut ada baiknya anda mengacu pada rumus sebagai berikut.

Baca juga:
Relative pronouns pengertian dan contoh
Pengertian modal auxiliaries arti contoh

Rumusnya
1. S + V + IO + DO
2. S + V + DO + to/ for IO

Contohnya:
dalam kata kerja BUY yang artinya membeli.

1. We bought Mr. Budi a gift (Kita membelikan tuan Budi hadiah )
      S     V2         IO        DO
2. We bought a gift for Mr. Budi (kita membelikan hadiah kepada tuan Budi)
     S     V2       DO             IO

Keterangan
DO adalah kepanjangan dari Direct Object atau objek langsung
IO ialah Indirect Object atau objek tidak langsung.

Setelah kita memahami mengenai Pengertian dan Contoh Distransitive Verbs di atas hal berikutnya yang bisa dilakukan adalah memperbanyak Contoh Distransitive Verbs yang ada. Nah, berikut anda bisa melihat beberapa contoh tersebut.

Contoh Distransitive Verbs
  1. Ask = Bertanya kepada
  2. Bring = Membawa/membawakan
  3. Buy = Membeli
  4. Cost = Menghargai
  5. Get = Mengambilkan
  6. Give = Memberi
  7. Leave = Menyerahkan
  8. Lend = Meminjami
  9. Make = Membuatkan
  10. Offer = Menawarkan
  11. Owe = Berhutang pada
  12. Pass = Memberikan /menyampaikan
  13. Pay = Membayar
  14. Play = Bermain
  15. Promise = Menjanjikan
  16. Read = Membacakan
  17. Refuse = Tidakmemberi
  18. Say = Berkata/mengatakan
  19. Sell = Menjual
  20. Send = Mengirimkan
  21. Show = Menunjukkan
  22. Sing = Menyanyikan
  23. Take = Membawa
  24. Teach = Mengajarkan
  25. Tell = Mengatakan
  26. Wish = Mendoakan/mengharapkan
  27. Write = Menulis.

Memahami pengertiannya, mengingat rumusnya, lalu setelah itu kita bisa berlatih dengan penyusunan kalimat-kalimat. Silahkan anda berlatih sesering mungkin dengan pengertian dan contoh Distransitive Verbs di atas.

Pengertian dan Contoh Distransitive Verbs

Jika membutuhkan penjelasan lain terkait materi ini anda bisa membaca artikel lainnya di bagian bawah. Jangan lupa juga untuk mengerjakan soal dan jawaban sebagai bahan latihan pemahaman materi ini.